iskrimAvatar border
TS
iskrim
Cara Cegah Kerusakan Baterai Motor, Mobil Listrik yg Tidak Dipakai, Ditinggal Mudik


Bukan hanya kendaraan bahan bakar bensin saja yang butuh pemanasan ketika kendaraan jarang dipakai, terlebih ketika ditinggal mudik atau kendaraan listrik lama mengganggur maka akan memiliki gejala yang sama, sulit dihidupkan bukan karena akinya yang tekor tapi baterai nya tiba-tiba ngedrop!

Mungkin belum banyak yang menyadari kalau ternyata motor atau mobil listrik jika diparkirkan berhari-hari tanpa pemanasan akan membuat daya baterai jadi cepat habis, padahal kondisi kendaraan masih baru. Kendaraan listrik yang tidak beroperasi itu sebenarnya disektor baterai tetap megeluarkan daya sehingga kalau sudah terlalu kosong komponen celnya akan drop, maka tidak lama lagi alamat ganti baterai baru yang harganya tidaklah murah!



Menurut sumber yang saya baca, menghindari umur baterai agar tidak cepat rusak sebenarnya bisa dicegah mirip dengan kendaraan bensin pada umumnya, yakni sama-sama dicabut bagian soketnya (kabel atau konektor yang terhubung ke baterai) dan faktor suhu ruangan ikut mempengaruhi performa aki atau baterai.

Khusus untuk kendaraan listrik yang diperkirakan menganggur berhari-hari sebaiknya di charge dulu hingga 80 persen barulah dicabut socket baterainya, keuntungan lain dari mencabut socket ini adalah untuk mencegah terjadinya korsleting saat kendaraan ditinggal pergi cukup lama.



Daya baterai yang dibiarkan habis hingga dibawah 20 persen akan membuat performance cell-nya cepet rusak, waktu pengisian secara konvensional pun jadi butuh proses lebih lama apalagi dilakukan dengan kabel adaptor yang tidak sesuai rekomendasi pabrik atau sumber pengisian listrik berdaya kecil. Ketika baterai di charge sampai 80 persen itu akan menimbulkan panas pada baterai. Jika terlalu sering dilakukan maka umur baterai mungkin lebih pendek dari seharusnya.



Naaah gan, buat kalian yang sudah terlanjur mudik dan meninggalkan kendaraan motor atau mobil listrik kesayangan di waktu yang cukup lama sebaiknya meminta tolong orang rumah untuk mengisi baterai hingga 80 persen lalu segera mencabut socketnya agar umur pakai baterai lebih awet dan tahan lama.








Original Thread © 2016 - 2024 iskrim
Member of Thread Creator Gen. 1 - KASKUS
Opini, Ref | img : Gugel  



Diubah oleh iskrim 11-04-2024 00:01
syaikhalAvatar border
jlampAvatar border
xconvertagentAvatar border
xconvertagent dan 10 lainnya memberi reputasi
11
412
24
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan